Daarut Tauhid Mudahkan Masyarakat Berinfaq Dengan Teknologi Digital

Bbs-news.id, Banjarmasin  -  Aktivitas Kehidupan sehari-hari, agar berjalan lancar, harus disertai do'a. Daarut Tauhid (DT) Peduli juga menyampaikan do'a-do'a tersebut yang mereka share via WA setiap pagi untuk masyarakat.

Selain itu, kata Jannah, Staf Telemarketing dan Fo, yang mewakili Kepala kantor  DT Peduli Perwakilan Kalsel,  Indreswati Kesumawardani mengatakan, pihaknya memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk berinfaq.

"Kami memfasilitasi masyarakat yang ingin berinfaq dan lain-lain secara online,  selain memudahkan keinginan berinfaq dan bisa berinfaq dari  mana saja, tidak harus datang ke tempat kami. Selain itu kami juga mengikuti perkembangan teknologi yang sudah banyak menggunakan digital," ungkap Jannah.

Harapannya, sebut Jannah, DT peduli bisa diterima masyarakat dengan memudahkan fasilitas berinfaq, sedekah, zakat dan wakaf, dengan menggunakan teknologi maupun yang masih manual dengan layanan jemput donasi ke rumah. Dan berharap masyarakat Kalimantan Selatan berzakat, infaq, sedekah dan wakaf melalui Lembaga, agar kebermanfaatannya lebih banyak dan merata.(Andra/juns)